Minggu, 30 November 2014

Arti surah Al Infitar

Assalamu'alaykum wr wb


Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih, maha penyayang

Celaan terhadap manusia yang durhaka kepada Allah

1. Apabila langit terbelah,

2. dan apabila bintang-bintang jatuh berserakan,

3. dan apabila lautan dijadikan meluap,

4. dan apabila kuburan-kuburan dibongkar,

5. (maka) setiap jiwa akan mengetahui apa yang telah dikerjakan dan yang dilalaikannya

6. Wahai manusia! Apakah yang telah memperdayakan kamu (berbuat durhaka) terhadap Tuhanmu Yang Maha Pengasih.

7. Yang telah menciptakanmu lalu menyempurnakan kejadianmu dan menjadikan (susunan tubuh)mu seimbang,

8. dalam bentuk apa saja yang dikehendaki, Dia menyusun tubuhmu.

9. Sekali-kali jangan begitu! Bahkan kamu mendustakan hari pembalasan.

Semua perbuatan manusia di catat oleh malaikat dan akan mendapatkan balasan yang seimbang

10. Dan sesungguhnya bagi kamu ada (malaikat-malaikat) yang mengawasi (pekerjaanmu),

11. Yang mulia (di sisi Allah) dan yang mencatat (perbuatanmu),

12. Mereka mengetahui apa yang kamu kerjakan.

13. Sesungguhnya orang-orang yang berbakti benar-benar berada dalam (surga yang penuh) kenikmatan,

14. dan sesungguhnya orang-orang yang durhaka benar-benar berada dalam neraka.

15. Mereka masuk ke dalamnya pada hari pembalasan.

16. Dan mereka tidak mungkin keluar dari neraka itu.

17. Dan tahukah kamu apakah hari pembalasan itu?

18. Sekali lagi, tahukah kamu apakah hari pembalasan itu?

19. (Yaitu) pada hari (ketika) seseorang tidak berdaya (menolong) orang lain. Dan segala urusan pada hari itu dalam kekuasaan Allah.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Arti surah Al Infitar

  • Arti surah Al FalaqAssalamu'alaykum wr wbDengan menyebut nama Allah yang maha pengasih, maha penyayang1. Katakanlah, "Aku berlindung kepada Tuhan yang menguasai subuh (fajar),2. dari kejah ...
  • Arti Surah At TakatsurAssalamu'alaykum Wr Wb Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih, maha penyayangAncaman Allah terhadap orang yang lalai dan bermegah-megahan1. Bermegah-megahan telah ...
  • Arti surah Al GhasyiyahAssalamu'alaykum wr wbDengan menyebut nama Allah yang maha pengasih, Maha penyayangKeadaan penghuni-penghuni neraka dan penghuni-penghuni syurga1. Sudahkah sampai kepada ...
  • Arti surah Al IkhlasAssalamu'alaykum wr wbDengan menyebut nama Allah yang maha pengasih, maha penyayangArti keesaan Allah1. Katakanlah (Muhammad), "Dialah Allah, Yang Maha Esa.2. Allah temp ...
  • Arti surah Al QadrAssalamu'alaykum wr wbDengan menyebut nama Allah yang maha pengasih, maha penyayangKemuliaan lailatur Qadar1. sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam ...

0 komentar: